Perancangan Key Performance Indicator (KPI) Pada PT. Galaksi Prima Consultant Menggunakan Metode Performance Prism dan Analytical Hierarchy Process (AHP) (Studi Kasus PT. Galaksi Prima Consultant)
DOI:
https://doi.org/10.33096/jrsim.v1i3.478Abstract
PT. Galaksi Prima Consultant merupakan perusahaan perencanaan konstruksi berbentuk PT. Berdasarkan hasil pengamatan memiliki kinerja yang kurang maksimal dapat dilihat dari tidak tercapainya target perencanaan dan seringnya terjadi keterlambatan penyelesaian proyek. Untuk menyelesaikan permasalahan yang terjadi dilakukan pengukuran kinerja perusahaan dengan menggunakan metode Performance Prism dan Analytical Hierarchy Process (AHP) dengan tujuan untuk mengidentifikasi Key Performance Indicator (KPI) berdasarkan kriteria strategi, proses dan kapabilitas dan mengukur kinerja stakeholder. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan hasil identifikasi KPI total sebanyak 55 KPI yang terbagi yaitu pada perspektif pengguna jasa untuk strategi 5 KPI, proses 4 KPI dan kapabilitas 4 KPI, pada perspektif karyawan untuk strategi 5 KPI, proses 5 KPI dan kapabilitas 5 KPI, pada perspektif owner untuk strategi 4 KPI, proses 4 KPI dan kapabilitas 4 KPI, pada supplier untuk strategi 5 KPI, proses 5 KPI dan kapabilitas 5 KPI. Hasil pengukuran kinerja yang telah dilakukan didapatkan hasil pengukuran kinerja keseluruhan sebesar 2,919 yang menunjukkan bahwah kinerja PT. Galaksi Prima Consultant sedang atau cukup baik, namun masih perlu ditingkatkan agar perusahaan mencapai nilai kinerja yang maksimal.